Berkomitmen Dalam Pembangunan Zona Integritas, Rutan Purbalingga Ikuti Penguatan Kakanwil Kemenkumham Jateng

    Berkomitmen Dalam Pembangunan Zona Integritas, Rutan Purbalingga Ikuti Penguatan Kakanwil Kemenkumham Jateng
    Berkomitmen Dalam Pembangunan Zona Integritas, Rutan Purbalingga Ikuti Penguatan Kakanwil Kemenkumham Jateng

    Rutan Kelas IIB Purbalingga mengikuti Penguatan Pembangunan Zona Integritas Tahun 2024 di Aula Kresna Basudewa, Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk saling meningkatkan sinergi dan kekompakan antara Kepala Satuan Kerja dengan anggotanya, yang mana disampaikan bahwa peran Kepala Satuan Kerja sangat menentukan keberhasilan Pembangunan Zona Integritas.

    Penegasan hal tersebut berulang kali disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Tejo Harwanto yang didampingi Kepala Divisi Administrasi Hajrianor, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kadiyono serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Anggiat Ferdinan saat memberikan penguatan terkait Pembangunan Zona Integritas, Kamis (25/01).

    Kegiatan diikuti oleh seluruh Kepala, Ketua dan Sekretaris Tim Pembangunan Zona Integritas UPT di lingkungan Kemenkumham Jateng yang belum mendapatkan predikat Wilayah Bebas dari Korupsi.

    Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Tejo Harwanto menyampaikan bahwa seorang Kasatker harus memiliki niat dan tekad yang kuat dalam membangun Zona Integritas dan beliau ingin menjadikan keberhasilan membangun Zona Integritas sebagai salah satu evaluasi kinerja atau penilaian terhadap Kasatker.

    "Seorang pimpinan harus bisa memberikan motivasi, inspirasi sekaligus melakukan pemantauan terhadap Pembangunan Zona Integritas. Kasatker harus selalu melakukan monitoring dan evaluasi Pembangunan Zona Integritas yang telah dilakukan. Dipantau bagaimana proses dan progresnya, berikan dukungan yang kuat kepada Tim Pembangunan Zona Integritas. Kalau perlu selalu mendampingi saat tim sedang bekerja, " terang Tejo. Kakanwil menginstruksikan Kasatker untuk segera melakukan konsolidasi bersama jajarannya, agar Pembangunan Zona Integritas di Tahun 2024 berjalan baik.

    Menanggapi arahan tersebut Kepala Rutan Purbalingga, Bluri Wijaksono melalui Kasubsi Pengelolaan, Yowan menyampaikan, "Diharapkan  rekan-rekan Rutan Purbalingga mulai bersungguh-sungguh untuk membangun Zona Integritas secara aktif. Karena Pembangunan Zona Integritas bukan hanya mengenai pemenuhan data dukung, namun bagaimana caranya agar kita semua menciptakan lingkungan kerja yang berintergritas dan mengarah pada perubahan yang positif sesuai dengan prinsip PASTI dan BerAkhlak yang selama ini dipedomani."

    Selain itu Ketua Tim Pembangunan Zona Integritas, Yowan menambahkan, mari bersama - sama dan bahu membahu untuk saling mendukung dan mengingatkan bahwa membangun Zona Integritas ini merupakan kepentingan bersama yang berarti jika anggota tim mengalami kendala atau kesulitan silahkan dikomunikasikan kepada kami para pimpinan, untuk kemudian dapat kami monitor dan evaluasi. Maka dengan begitu, Zona Integritas di Rutan Purbalingga dapat dibangun dengan komitmen dan konsistensi, mulai dari pimpinan sebagai role model hingga level terbawah.

    kemenkumham lapas rutan purbalingga jawa tengah
    Ari Setiawan

    Ari Setiawan

    Artikel Sebelumnya

    Tertib Administrasi, ASN Rutan Purbalingga...

    Artikel Berikutnya

    Pertahankan Sertifikat Laik Hygiene, Rutan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing
    Tony Rosyid: Ridwan Kamil Yang Jegal Anies
    Hendri Kampai: Harta Karun Indonesia, Jangan Sampai Jatuh ke Tangan yang Salah!

    Tags